Profil Prodi
Deskripsi
Magister (S2) Manajemen Pendidikan FKIP UAD berdasarkan SK No. 891/SK/LAMDIK/Ak/M/XII/2022 telah terakreditasi UNGGUL dari Lembaga Akreditasi mandiri Pendidikan (Lamdik)
Prodi Manajemen Pendidikan mengkaji dan menyiapkan sarjana manajemen pendidikan yang mampu mengatur dan mengelola lembaga-lembaga pendidikan, terutama manajemen ditingkat menengah dan bawah. Kedepan prodi berusaha menggali gagasan, pemahaman dan praktik kepemimpinan, dan manajemen lokal di Indonesia di tingkat menengah dan keluarga yang direfleksikan ke gagasan, teori dan praktek yang cocok dengan tuntutan pendidikan masa kini.
Capaian Pembelajaran
Visi | Uraian | Kompetensi Lulusan | |
Keunggulan komparatif
|
keunggulan khas yang dimiliki oleh prodi S2 MP UAD yang membedakan dengan prodi MP di PT lain (merancang kegiatan akademik dan penelitian berbasis lokal dikomunikasikan secara global )
|
1. | Mampu memecahkan permasalahan dalam mengelola dan memimpin penyelenggaraan pendidikan berbasis potensi wilayah melalui pendekatan interdisiplin, multidisiplin, dan atau transdisiplin (KK1) |
2. | Mampu melaksanakan, mengelola, dan memimpin penelitian yang berkualitas dalam bidang kebijakan, kepemimpinan, dan manajemen pendidikan dengan pendekatan interdisiplin, multidisiplin, dan atau transdisiplin untuk menghasilkan karya inovatif, teruji dan unggul (KK2) | ||
3 | Mampu menganalisis hasil sintesis teori, nilai-nilai, dan hasil-hasil riset yang terkait dengan kepemimpinan, perencanaan, sistem tata kelola, dan supervisi dalam pengembangan sistem pendidikan nasional pada berbagai jenis dan jenjang secara efektif dan efisien (PP1) | ||
4 | Menyusun ide, hasil pemikiran, dan argumen saintifik secara bertanggung jawab dan berdasarkan etika akademik berupa proposal tesis, serta mengkomunikasikannya melalui media kepada masyarakat akademik dan masyarakat luas; (KU2) | ||
Diakui secara internasional
|
civitas akademik prodi berperan dalam pendidikan, penelitian, pengabdian, dan publikasi ilmiah di kancah internasional
|
5 | Mampu mengembangkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan kreatif melalui penelitian ilmiah, penciptaan desain atau karya seni dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora yang berwawasan internasional(KU1) |
6 | Mengembangkan pengetahuan konseptual dan praktis tentang model dasar, strategi, dan atau metode yang inovatif dan unggul dalam kepemimpinan, perencanaan, sistem tata kelola, dan supervisi pendidikan (PP2) |
||
Dijiwai nilai islam
|
Meintegrasikan nilai-nilai keislaman dalam bekerja sebagai pendidik maupun pimpinan lembaga pendidikan
|
7 | Mampu menunjukkan sikap disiplin, tanggung jawab, mandiri dan menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, etika dan nilai-nilai kemuhammadiyahan (SK1) |
8 | Mampu bekerjasama, menghargai keragaman budaya dan memiliki jiwa nasionalisme serta rasa tanggung jawab pada negara dan bangsa berdasarkan pancasila (SK2) | ||
PP = Aspek Pengetahuan; SK = Sikap; KU = Keterampilan Umum; KK = Keterampilan Khusus |
Kompetensi Utama
Lulusan Magister MP UAD harus: Mampu berfikir holistik, komprehensif, dan Islami; Mempunyai kemampuan untuk mengembangkan kemitraan pendidikan; Mampu merumuskan strategi perbaikan pendidikan; Mampu meneliti dalam bidang manajemen pendidikan; Mempunyai kemampuan untuk berkomunikasi; Mempunyai kemampuan konseptual; Mempunyai kemampuan hubungan interpersonal; Mempunyai kemampuan berorganisasi dan perbaikan organisasi; Mempunyai kemampuan mendelegasi wewenang; Mampu bekerja tim; Berwawasan luas; Toleran dan menghargai keanekaragaman; Mempunyai kemampuan berfikir sistem; Mempunyai kemampuan analisis terhadap perilaku organisasi dan konteksnya; Mempunyai kemampuan untuk berfikir kritis, kreatif, inovatif ; Mempunyai kemampuan untuk mengevaluasi kebijakan dan program pendidikan
Kompetensi Pendukung
Kompetensi pendukung lulusan Program Pascasarjana Manajemen Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan adalah menghasilkan peneliti yang: Mempunyai kemampuan analisis kebijakan pendidikan berbasis manajemen budaya majemuk; Mempunyai kemampuan analisis kebijakan pendidikan berbasis penelitian; Mempunyai kemampuan mengembangkan Manajemen Pendidikan berbasis khasanah lokal; Mempunyai kemampuan berbagai penguasaan teknis; mempunyai kemampuan menulis berbagai bentuk artikel ilmiah
Kompetensi Dosen
Dosen-dosen prodi Manajemen Pendidikan memiliki kompetensi Doktor Guru Besar dan Doktor sesuai dengan bidang keahlian. Berbagai kompetensi filsafat ilmu dan kebijakan, pendidikan komparatif, supervisi pendidikan, penelitian pendidikan, analisis ekonomi pendidikan, teori dan perilaku organisasi. Dosen-dosen yang dimiliki antara lain: Prof. Suyata, Ph.D., Prof. Dr. Suharsimi Arikunto, Prof. Dr. Aliyah Rasyid Baswedan, Prof. Sarbiran, M.Ed., Ph.D., Dr. Suyatno, M.Pd.I., dan lain-lain.
Lab Manajemen Pendidikan
Terdiri dari laboratorium di lapangan dan di kampus, untuk meneliti dan mengkaji berbagai Best Practices Pendidikan. Lab pendidikan menjadi forum diskusi proses penelitian dan hasil penelitian.
Aktivitas Mahasiswa
Mahasiswa Magister Manajemen Pendidikan aktif melakukan berbagai kegiatan baik penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta aktif mengikuti berbagai seminar dan berbagai forum diskusi, baik di dalam negeri maupum di luar negeri antara lain ke Singapura, Malaysia, Thailand, dan Filipina.
Prodi juga memfasilitasi mahasiswa untuk berorganisasi dengan adanya Himpunan Mahasiswa Magister Manajemen Pendidikan (HMMMP). Beberapa kegiatan sudah dilaksanakan oleh HMMMP diantaranya seminar, pelatihan, dan lainnya.
Alumni
Alumni Magister MP UAD tersebar di berbagai wilayah Indonesia, Tiongkok dan Filipina. Lihat sebaran alumni MP UAD disini
Sertifikat Akreditasi
Magister (S2) Manajemen Pendidikan FKIP UAD berdasarkan SK No. 891/SK/LAMDIK/Ak/M/XII/2022 telah terakreditasi UNGGUL dari Lembaga Akreditasi mandiri Pendidikan (Lamdik)
Title | |
---|---|
Ijin Operasional S2 MP-2011 1 25 downloads |
Download |
Sertifikat Akreditasi S2 MP 2017 1 47 downloads |
Download |
Sertifikat Akreditasi S2 MP 2014 1 28 downloads |
Download |
Sertifikat Akreditasi S2 MP 2022 1 180 downloads |
Download |
SK Akreditasi S2 MP 2022 1 81 downloads |
Download |
SKPS-Akreditasi MP 1 83 downloads |
Download |
SK Akreditasi S2 MP 2017 1 704 downloads |
Download |