Gen Z Teacher Transformation : Self-Development Strategy to Improve Social and Personality Competence
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap transformasi guru Gen Z dengan menyoroti permasalahan peningkatan kompetensi sosial dan kepribadian serta mengidentifikasi strategi yang digunakannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus.
Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara mendalam terhadap lima orang guru Gen Z di Kota Lubuklinggau yang dipilih secara purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yang meliputi tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan simpulan.
Temuan penelitian ini mengungkapkan bahwa guru Gen Z menghadapi permasalahan seperti kurangnya kesadaran diri, ketergantungan terhadap teknologi, pelatihan yang minim, serta keterbatasan waktu dan beban kerja. Akibatnya, guru Gen Z berisiko mengalami kesenjangan dalam keterampilan komunikasi dan kecerdasan emosional, kurang siap menghadapi tantangan yang melibatkan kolaborasi di tempat kerja, dan dalam kehidupan sosialnya. Strategi yang digunakan guru Gen Z dalam pengembangan sosial dan kepribadiannya meliputi penilaian diri, pengembangan diri, dan pemanfaatan teknologi. Mereka juga terus belajar dan beradaptasi dalam mengembangkan kepribadian dan interaksi sosialnya, guna meningkatkan kualitas pengajaran dan hubungan sosialnya.
Artikel ditulis oleh mahasiswa Widya Utami bersama dosen Dr. AChadi Budi Santosa, M.Pd., dan Prof. Dr. Suyatno, M.Pd.I., yang terbit di Jurnal Paedagogy Volume 12 Nomor 2 tahun 2025 terindeks Sinta 3.
Baca lengkap artikel di https://e-journal.undikma.ac.id/index.php/pedagogy/article/view/14575