Orientasi LAMDIK Camp Batch 2
Beberapa prodi di lingkungan FKIP UAD bersiap menghadapi akreditasi. Sebagai langkah persiapan akreditasi kaprodi Magister Manajemen Pendidikan (S2 MP UAD) Dr. Suyatno, M.Pd.I., dan beberapa kaprodi, sekprodi dan penjaminan mutu fakultas di lingkungan FKIP mengikuti LAMDIK Camp batch #3 yang diselenggarakan oleh Majelis Diktilibang PP Muhammadiyah. Kegiatan dilaksanakan 17-19 Juni 2022 bertempat di Rayz UMM Hotel, Malang.
Camp ini bertujuan untuk meningkatkan tata kelola dan pengembangan prodi-prodi di bidang kependidikan. Selain itu juga prodi yang hadir dalam kegiatan ini adalah prodi-prodi yang bersiap untuk mengajukan akreditasi yang pada saat ini pengajuan akreditasi ke Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) yang telah diluncurkan pada 31 Desember 2021.
Materi-materi yang di sampaikan meliputi Orientasi LAMDIK Camp ini adalah penyamaan persepsi dan paparan contoh pengisian borang LED oleh Prof. Dr. Joko Nurkamto, M.Pd., dan Coaching Klinik Kelompok Prodi berdasarkan kelimuan. Para peserta bimtek di berikan pengarahan teknis cara mengisi file excel IAPS dan penulisan lembar evalusi diri (LED). Beberapa peserta juga mempresentasikan contoh borang yang telah di isi sebelumnya, lalu diberi masukan oleh para fasilitator. Semoga dengan adanya LAMDIK Camp ini prodi-prodi lebih siap dalam menyusun borang akreditasi dan mendapatkan akreditasi terbaik.